April 12, 2013

Share Pendapat Fans : Akicha dan Simalakama Senbatsu (Catatan 1)


Disclaimer: Tulisan ini bukanlah milik saya. Tulisan ini milik seorang fans yang source aslinya sudah saya sertakan di paling bawah. Jadi jika ingin bertanya2 lebih lanjut akan lebih baik jika langsung menuju sumber asli dari tulisan yang menakjubkan ini. 

Khusus kali ini, saya akan memasukkan tulisan yang tidak ada sangkut pautnya dengan Takamina, Iwata Karen, atau Delima Rizky


SENBATSU Seusenkyo ke 5 pada Juni 2013 nanti memberi arti tersendiri bagi fans JKT48. Untuk kali pertama, meski bukan dari member murni, ada wakil dari Indonesia digelaran untuk menentukan pelantun single AKB48 ke 32. Dia adalah Aki Takajo atau yang akrab disapa Akicha.

Seperti diketahui, sejak akhir Agustus 2012 Akicha secara resmi ditransfer dari AKB48 ke JKT48 bersama Haruka Nakagawa. Dua member senior tersebut mempunyai hak untuk mendaftarkan diri pada pemilu tahun ini. Namun, Haruka secara resmi sudah mengumumkan tak mengikuti ajang tahunan tersebut.

Keikutsertaan Akicha tentu saja memberi kebanggan dan beban tersendiri bagi fans di Indonesia. Kebanggaan itu terlihat jelas usai Akicha memposting foto dirinya saat menyerahkan berkas ke ’’KPU’’ Senbatsu melalui twitternya. Banyak yang memberi semangat agar Akicha bisa mendulang banyak suara.

Fans berharap agar keikutsertaan Akicha bisa membawa dampak positif untuk JKT48. Salah satunya, agar nama JKT48 makin berkibar di negeri matahari terbit atau dunia ketika Akicha masuk 16 besar. Bukan berlebihan harapan itu, karena saat Akicha masuk tim utama dia akan ikut berbagai tur ke luar Jepang.

Tidak berhenti disitu, fans di Jepang juga menjalin kerja sama dengan pendukung lokal untuk membuat poster. Kombinasi suara dari Jepang dan Indonesia diharapkan bisa mendongkrak suara yang diperoleh Akicha. Setidaknya, kalau tidak masuk dalam tim utama, Akicha tak terdepak dari under girls.

Semakin besar harapan itu, makin besar pula beban yang harus ditanggung para fans. Bukan rahasia lagi jika penggemar keluarga 48 di Indonesia masih terpecah. Banyak yang menganggap remeh JKT48 dan lebih mendukung AKB48, NMB48, HKT48, atau SKE48.

Begitu juga di internal JKT48 sendiri. Menjadi tantangan tersendiri bagi fans untuk menyingkirkan egonya terhadap para oshimennya. Khusus untuk Senbatsu kali ini, semuanya kompak memberi suara kepada Akicha? Jika iya, tentu akan menjadi berita bagus bagi Akicha. Sebab, potensi suara dari fans keluarga 48 di Indonesia bisa dikatakan sangat besar.

Masalah lainnya adalah, berapa persen dari fans-fans tersebut yang masuk dalam lingkaran memiliki hak memilih?. Ada 11 poin bagi fans untuk bisa mendapatkan kartu pemilih. Salah satu yang paling memungkinkan adalah dengan membeli CD limited Edition single AKB48 ke 31.

Buktinya, ada sekelompok fans di suatu situs komunitas yang membuka sistem pre order CD tersebut. Mereka memperkirakan harganya mencapai Rp 200 ribu untuk sampai di Indonesia. Bagi yang kantongnya pas-pasan, uang sebanyak itu boleh dibagi dengan beberapa teman.

Nanti, CD dan bonus lain akan dibagi sesuai kesepakatan. Khusus tiket Senbatsu, akan dipegang pemrakarsa pre order untuk memastikan suara hanya untuk Akicha. Entah berapa CD yang bisa ditebus oleh tim tersebut, yang pasti langkah mereka diharapkan bisa memborong banyak CD sekaligus.

Mental juga perlu diperbincangkan. Berapa banyak fans di Indonesia yang memiliki mental gratisan. Mereka hanya memberi dukungan moral tanpa mau mengeluarkan uang untuk menyalurkan suara. Itu bisa terlihat dari beberapa poling SMS yang melibatkan JKT48. Jumlah SMS yang mengalir timpang jika dibandingkan dengan poling melalui internet.

Saya tidak akan menaruh kekhawatiran kalau Senbatsu Seusenkyo kali ini juga melibatkan poling melalui internet tanpa memungut bayaran. Saya yakin, Akicha akan mendulang suara sangat banyak. Tapi, apa yang terjadi bukan demikian. Bagian dari bisnis penjualan CD ini juga untuk mendulang pemasukan bagi manajemen.

Beda cerita kalau pihak JKT48 Operational Team (JOT) ikut bertanggung jawab dalam keikutsertaan Akicha di Senbatsu. Entah apa bentuknya, mungkin yang paling mudah memfasilitasi fans untuk mendapatkan CD dengan cara yang gampang. Apakah itu akan terjadi? Entahlah, semoga dalam waktu dekat ada sabda dari JOT.

Jika sudah demikian, apakah fans JKT48 hanya mau dadanya dibumbung dengan kebanggaan tanpa aksi?. Saya juga khawatir, Akicha sudah terlanjur menaruh harapan besar pada fans di Indonesia. Padahal, ada berbagai hal yang tidak bisa dilakukan oleh fans disini meski keinginan mendukung begitu besar.

Mungkin pemikiran ini terlalu jauh. Tapi, apa salahnya membayangkan apa yang terjadi di depan saat Akicha ternyata gagal di Senbatsu. Apakah dia akan kecewa dengan JKT48 dan fans disini? Apakah mentalnya tetap baik-baik saja saat tahu kepergiannya dari AKB48 ke JKT48 ternyata tidak membawa perubahan pada karirnya?

Bagaimana dengan fans di Jepang atau dibelahan dunia lainnya, apakah mereka akan makin underestimate terhadap JKT48?. Berbagai pikiran itu terus mengganggu. Bagi saya, keikutsertaan Akicha dalam Senbatsu dengan berbagai keterbatasan fans di Indonesia membuat pemilu kali ini seperti buah simalakama.

Tidak ada opsi lain bagi Akicha untuk mendapatkan banyak suara. Masuk 16 besar tentu menjadi sebuah keinginan besar. Tetapi, harga matinya adalah Akicha tak boleh keluar dari under girls. Semoga fans di Indonesia bisa bersatu dan berkorban dengan aksi jika ingin melihat JKT48 berkibar diluar Indonesia.

Semoga pemikiran-pemikiran itu hanya ketakutan sendiri yang tak beralasan. Saya juga berharap agar dapat bertemu dengan Akicha untuk menanyakan persiapan dan ekspektasinya terhadap fans di Indonesia. And yeah, i’m ready to vote Akicha even she’s not my oshimen.

Source : (http://dhimasginanjar.com/?p=1327)


____________________________________________________
Mau tahu sejarah AKB48 dan biografi Takamina secara lengkap dalam bahasa Indonesia?? Sekarang anda bisa membelinya dengan mengunjungi :
atau

7 comments:

  1. Pemikiran yang sama dengan saya.kita liat seberapa hebat fans indonesia.tapi melihat besarnya komunitas fans 48 family di indonesia. Saya masih yakin loyalitas mereka. Semoga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya. Semoga banyak fans yang masih bisa berpikir jangka panjang, bahwa Akicha masuk senbatsu = JKT48 juga bakalan terus ditanyain di banyak acara TV Jepang.

      Delete
  2. akicha mungkin bersaing banget sama sae. apalagi kelihatan pas di RH kemarin powervote nya sae kerasa banget, Kiseki wa maniawanai masuk peringkat 2..

    ya kalo fans2 jekate mau memperjuangkan nama jkt48, salah satunya dengan powervote akicha di sousenkyo ke-32 nanti. beli swag jkt aja bisa bejibun, masa ngasih vote utk member jkt sendiri gak bisa..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya. Mungkin karena mereka banyak yang merasa bahwa sering bolak-balik Indonesia-Jepang menandakan bahwa Akicha lebih suka AKB ketimbang JKT. Padahal belum tentu kan? Dan mereka gak tahu kalau Akicha di Jepang juga promosi JKT juga, otomatis karena dia sendiri termasuk top member di AKB pasti ditanya2 lah.

      Padahal berprasangka buruk = sud'zon... (bener gak nih bahasanya?)

      Delete
  3. Atas nama JKT48? Akicha juga masuk di AKB untuk team B. So menurut saya, dia tidak terlalu identik dengan JKT48 untuk seinbatsu ini. Kecuali Melody 'sudah layak' masuk, lain ceritanya.Tentu kita tidak skeptis, karena biar bagaimanapun, Akicha juga masih member JKT, hanya secara emotif dia lebih dekat ke induknya,AKB. Kita berharap fans overall 48 family memberi dukungan sepenuhnya. Bagi fans JKT, pendekatan lebih jauh perlu dilakukan. Banyak yg 'upset' karena jatah oshi mereka yg ga masuk seinbatsu river karena faktor adanya Akicha.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sory ane baru bisa baca ni artikel sekarang karena karena ane lagi ngumpulin informasi mengenai akicha
      Cuman kalo bukan karena akicha jkt48 gk akan ada yg promote di jepang apalagi disebut-sebut di radio french kiss
      Plisssss jangan menghakimi secara sepihak

      Delete
  4. naikkan popularitas JKT48June 04, 2013 4:33 AM

    saat ini Aki-p sedang mengetes kekuatan fans 48family yang ada di indonesia... jika agan2 ada rezki lebih jangan sungkan2 dipakai buat mendukung satu-satunya wakil JKT48 untuk sousenkyou tahun ini... jangan sampai aki-p & fans di jepang berpikir "hanya seginikah kekuatan vote fans di Indonesia ?"

    keep support project JKT48!!

    Minna GANBAREE !!

    ReplyDelete